1 00:00:04,480 --> 00:00:09,680 Bila Anda adalah belalang sembah, maka memakan pasangan Anda akan dimaklumi. 2 00:00:09,680 --> 00:00:13,700 Dan, jika Anda seekor ratel, Anda tidak perlu menghargai hewan lain. 3 00:00:13,700 --> 00:00:14,560 Anda tidak peduli. 4 00:00:14,585 --> 00:00:18,965 Jika Anda seekor panda yang memiliki anak kembar, mengabaikan salah satu untuk merawat yang lainnya adalah hal normal. 5 00:00:18,940 --> 00:00:24,580 Namun, jika manusia melakukan hal-hal tersebut, kita akan menyebutnya "salah," "tidak wajar," atau "tidak adil." 6 00:00:24,580 --> 00:00:25,680 Ya, mengapa demikian? 7 00:00:25,700 --> 00:00:28,560 Mengapa manusia begitu peduli dengan masalah keadilan? 8 00:00:28,560 --> 00:00:31,520 Alkitab memiliki jawaban yang menarik untuk pertanyaan tersebut. 9 00:00:31,520 --> 00:00:37,200 Pada halaman pertama, manusia dibedakan dari semua ciptaan lain sebagai "gambar Tuhan." 10 00:00:37,200 --> 00:00:41,360 Ya, wakil Tuhan yang memerintah dunia dengan nilai baik dan jahat yang ditentukan oleh Tuhan. 11 00:00:41,335 --> 00:00:45,495 Identitas inilah yang menjadi dasar pandangan Alkitab tentang keadilan. 12 00:00:45,520 --> 00:00:49,040 Semua manusia setara di hadapan Tuhan dan mempunyai hak untuk diperlakukan 13 00:00:49,065 --> 00:00:52,560 dengan kehormatan dan keadilan tidak peduli siapa pun Anda. 14 00:00:52,560 --> 00:00:57,902 Akan sangat indah jika kita semua melakukannya. Namun, kita tahu bagaimana realita dunia. 15 00:00:57,958 --> 00:01:00,660 Alkitab juga mengatakannya. 16 00:01:00,660 --> 00:01:03,890 Alkitab menunjukkan bagaimana kita terus mendefinisikan ulang baik dan jahat 17 00:01:03,915 --> 00:01:07,120 berdasarkan kepentingan kita sendiri untuk merugikan orang lain. 18 00:01:07,120 --> 00:01:08,640 Ya, pembelaan diri. 19 00:01:08,640 --> 00:01:11,940 Semakin lemah seseorang, semakin mudah untuk memanfaatkannya. 20 00:01:11,940 --> 00:01:15,680 Dalam kisah Alkitab, kita melihat ini terjadi pada tingkat personal, 21 00:01:15,680 --> 00:01:18,680 tetapi juga dalam keluarga, lalu dalam masyarakat, 22 00:01:18,680 --> 00:01:24,040 dan dalam seluruh peradaban yang menciptakan ketidakadilan, khusunya bagi orang lemah. 23 00:01:24,040 --> 00:01:25,580 Namun, cerita tidak berhenti di situ. 24 00:01:25,580 --> 00:01:30,720 Dari tengah kekacauan ini, Tuhan memilih seorang bernama Abraham untuk memulai bentuk keluarga yang baru. 25 00:01:30,720 --> 00:01:33,261 Secara khusus, Abraham harus mengajar keluarganya 26 00:01:33,286 --> 00:01:37,140 untuk menjaga jalan Tuhan dengan melakukan kebenaran dan keadilan. 27 00:01:37,140 --> 00:01:40,840 Melakukan kebenaran, itu suatu kata Alkitab yang jarang saya pakai, 28 00:01:40,840 --> 00:01:43,680 tetapi, hal pertama yang terlintas dalam pikiran adalah menjadi orang baik. 29 00:01:43,680 --> 00:01:45,980 Apa artinya "menjadi baik?" 30 00:01:45,980 --> 00:01:49,440 Kata Igbrani untuk kebenaran adalah "tsedeka." 31 00:01:49,440 --> 00:01:50,840 Sifatnya lebih spesifik. 32 00:01:50,840 --> 00:01:55,600 Itu merupakan standar etis yang merujuk pada relasi yang benar antara orang-orang. 33 00:01:55,600 --> 00:01:58,480 Memperlakukan orang lain sebagai gambar Tuhan 34 00:01:58,480 --> 00:02:00,700 dengan kehormatan pemberian Tuhan yang pantas bagi mereka. 35 00:02:00,700 --> 00:02:04,000 Kata "keadilan" berasal dari bahasa Ibrani "mishpat." 36 00:02:04,000 --> 00:02:06,860 Kata itu bisa merujuk pada keadilan retributif 37 00:02:06,860 --> 00:02:09,680 misalnya, kalau saya mencuri sesuatu, saya harus menanggung konsekuensinya. 38 00:02:09,680 --> 00:02:10,600 Tepat sekali. 39 00:02:10,600 --> 00:02:15,040 Namun, dalam Alkitab, "mishpat" lebih sering merujuk pada keadilan restoratif. 40 00:02:15,040 --> 00:02:16,600 Maknanya selangkah lebih jauh 41 00:02:16,600 --> 00:02:21,740 yaitu, mencari orang lemah yang diperalat dan menolong mereka. 42 00:02:21,740 --> 00:02:23,800 Ya, sebagian orang menyebutnya "bermurah hati." 43 00:02:23,800 --> 00:02:26,060 Namun "mishpat" mencakup makna yang lebih dari itu. 44 00:02:26,060 --> 00:02:31,960 Artinya ialah melakukan tindakan untuk membela yang lemah dan mengubah struktur sosial guna mencegah ketidakadilan. 45 00:02:31,960 --> 00:02:36,360 Maka, keadilan dan kebenaran ialah cara hidup radikal yang tidak mementingkan diri. 46 00:02:36,360 --> 00:02:39,500 Ya, dan kita melihat konsep ini di seluruh Alkitab. 47 00:02:39,500 --> 00:02:41,420 Misalnya, dalam kitab Amsal. 48 00:02:41,420 --> 00:02:44,540 Apakah artinya "melaksanakan kebenaran yang adil"? 49 00:02:44,540 --> 00:02:48,180 Bersaksilah bagi mereka yang tidak mampu membela dirinya... 50 00:02:48,180 --> 00:02:51,980 Dan, apa makna kebenaran dan keadilan bagi para nabi, misalnya Yeremia? 51 00:02:51,980 --> 00:02:59,240 Selamatkanlah orang yang diperas, dan jangan membiarkan penindasan atau kekerasan terhadap pendatang, yatim piatu, dan janda. 52 00:02:59,240 --> 00:03:01,240 Dan, seperti dalam kitab Mazmur 53 00:03:01,240 --> 00:03:07,720 TUHAN Tuhan menegakkan keadilan untuk orang-orang yang diperas, memberi roti kepada orang-orang yang lapar dan membebaskan para tahanan. 54 00:03:07,720 --> 00:03:10,360 tetapi jalan orang fasik digagalkan-Nya. 55 00:03:10,360 --> 00:03:12,560 Wow, Ia menggagalkan orang fasik? 56 00:03:12,560 --> 00:03:15,360 Ya, dalam bahasa Ibrani, "fasik" adalah "rashah," 57 00:03:15,360 --> 00:03:17,800 artinya "bersalah" atau "berada dalam kesalahan." 58 00:03:17,800 --> 00:03:23,300 Hal itu merujuk pada orang yang menganiaya orang lain, mengabaikan martabat mereka sebagai gambar Tuhan. 59 00:03:23,300 --> 00:03:26,240 Berarti, keadilan dan kebenaran adalah urusan penting bagi Tuhan? 60 00:03:26,240 --> 00:03:31,060 Ya, itulah seluruh tujuan bagi keturunan Abraham, bangsa Israel. 61 00:03:31,060 --> 00:03:36,220 Mereka pernah bernasib sebagai budak pendatang, ditindas secara tidak adil di Mesir, 62 00:03:36,220 --> 00:03:42,340 maka Tuhan turun tangan menghadapi kejahatan Mesir, menyatakan mereka "rashah", bersalah karena ketidakadilan. 63 00:03:42,340 --> 00:03:43,900 Lalu, Ia menyelamatkan Israel. 64 00:03:43,900 --> 00:03:47,180 Namun, ironi tragis dalam kisah Perjanjian Lama ialah bahwa 65 00:03:47,180 --> 00:03:52,660 orang-orang yang telah ditebus ini justru melakukan tindak ketidakadilan yang sama terhadap kaum lemah. 66 00:03:52,660 --> 00:03:56,600 Maka, Tuhan mengutus para nabi yang menyatakan kesalahan bangsa Israel 67 00:03:56,600 --> 00:03:58,380 Namun, bukan hanya mereka, 68 00:03:58,380 --> 00:03:59,760 ada ketidakadilan di mana-mana. 69 00:03:59,760 --> 00:04:03,000 Ya, sebagian orang secara aktif melakukan ketidakadilan. 70 00:04:03,000 --> 00:04:08,600 Orang lain mendapat manfaat atau keuntungan dari struktur sosial yang tidak seimbang. 71 00:04:08,600 --> 00:04:15,380 Sayangnya, sejarah membuktikan bahwa ketika kaum tertindas memperoleh kuasa, sering kali mereka sendiri menjadi penindas. 72 00:04:15,380 --> 00:04:21,500 Jadi, kita semua terlibat dalam ketidakadilan, secara aktif maupun pasif, bahkan dengan tidak sengaja. 73 00:04:21,500 --> 00:04:23,160 Kita semua bersalah. 74 00:04:23,160 --> 00:04:26,680 Inilah pesan mengejutkan dari kisah Alkitab. 75 00:04:26,680 --> 00:04:32,080 Tanggapan Tuhan terhadap ketidakadilan umat manusia ialah memberi kita suatu karunia: 76 00:04:32,080 --> 00:04:34,080 Hidup Yesus. 77 00:04:34,080 --> 00:04:39,380 Ia melakukan kebenaran dan keadilan, tetapi Ia mati demi yang bersalah. 78 00:04:39,380 --> 00:04:44,700 Namun, kemudian Tuhan menyatakan Yesus sebagai yang benar, ketika Ia membangkitkan-Nya dari antara orang mati. 79 00:04:44,700 --> 00:04:48,600 Maka sekarang, Yesus menawarkan hidupnya bagi yang bersalah 80 00:04:48,600 --> 00:04:51,240 supaya mereka juga dapat dinyatakan benar di hadapan Tuhan, 81 00:04:51,240 --> 00:04:56,120 bukan karena apa yang telah mereka perbuat, melainkan karena yang telah Yesus perbuat bagi mereka. 82 00:04:56,120 --> 00:05:02,660 Para pengikut Yesus yang paling awal mengalami kebenaran dari Tuhan ini bukan sekedar sebagai status baru, 83 00:05:02,660 --> 00:05:08,140 tetapi sebagai suatu kuasa yang mengubah hidup mereka, dan mendorong mereka bertindak dengan cara baru yang mengherankan. 84 00:05:08,140 --> 00:05:11,980 Ya, jika Tuhan menyatakan seseorang benar padahal mereka tidak layak, 85 00:05:11,980 --> 00:05:16,500 maka satu-satunya tanggapan yang masuk akal ialah pergi memperjuangkan kebenaran dan keadilan bagi orang lain. 86 00:05:16,500 --> 00:05:19,400 Inilah cara hidup yang radikal. 87 00:05:19,400 --> 00:05:22,820 Hal itu tidak selalu nyaman atau mudah. 88 00:05:22,820 --> 00:05:27,020 sebab artinya, dengan berani menjadikan masalah orang lain sebagai masalah saya sendiri. 89 00:05:27,020 --> 00:05:31,080 Inilah yang Yesus maksudkan dengan mengasihi sesama seperti diri sendiri. 90 00:05:31,080 --> 00:05:36,200 Ini merupakan komitmen seumur hidup yang didorong oleh perkataan nabi Mikha, 91 00:05:36,200 --> 00:05:42,000 "Wahai umat manusia, Tuhan telah mengatakannya kepadamu, apa yang baik, yang Tuhan inginkan darimu, 92 00:05:42,000 --> 00:05:44,200 melakukan keadilan 93 00:05:44,200 --> 00:05:46,140 mencintai belas kasihan 94 00:05:46,140 --> 00:00:00,000 dan berjalan dengan rendah hati bersama Tuhanmu."