1 00:00:00,020 --> 00:00:02,836 Alkitab adalah kumpulan banyak kitab yang menceritakan 2 00:00:02,861 --> 00:00:05,140 satu cerita terpadu sejak awal hingga akhir. 3 00:00:05,140 --> 00:00:08,340 Namun, kitab-kitab itu ditulis dengan gaya sastra yang berbeda-beda. 4 00:00:08,340 --> 00:00:10,832 Ya, bayangkan Anda masuk ke toko buku; 5 00:00:10,857 --> 00:00:13,380 setiap lorong punya jenis sastra yang berbeda. 6 00:00:13,380 --> 00:00:15,820 Ada sejarah, puisi, nonfiksi ... 7 00:00:15,845 --> 00:00:18,300 saat Anda memilih satu lorong dan mengambil sebuah buku, 8 00:00:18,300 --> 00:00:20,544 Anda akan punya ekspektasi yang berbeda-beda, 9 00:00:20,569 --> 00:00:22,300 berbagai macam hal yang Anda cari .... 10 00:00:22,300 --> 00:00:24,136 Benar. Semuanya itu sastra, tetapi masing-masing 11 00:00:24,161 --> 00:00:25,860 berkomunikasi dengan cara yang sangat berbeda. 12 00:00:25,860 --> 00:00:28,060 Ya, demikian halnya dengan Alkitab. 13 00:00:28,560 --> 00:00:31,241 Jika Anda tidak memerhatikan gaya sastranya, 14 00:00:31,266 --> 00:00:34,160 Anda akan melewatkan kecemerlangan setiap kitab. 15 00:00:34,160 --> 00:00:37,260 Jadi, apa saja jenis sastra utama dalam Alkitab? 16 00:00:37,260 --> 00:00:39,734 Yang pertama dan terutama adalah Naratif, 17 00:00:39,759 --> 00:00:42,620 yang mencakup 43% dari keseluruhan Alkitab; 18 00:00:42,620 --> 00:00:46,590 setelah itu Puisi, yaitu 33% dari keseluruhan Alkitab; 19 00:00:46,590 --> 00:00:51,580 kemudian Wacana Prosa, yang mencakup 24% sisanya. 20 00:00:51,580 --> 00:00:53,800 Hampir separuh dari Alkitab adalah naratif. 21 00:00:53,800 --> 00:00:55,660 Ya, dan hal ini bukanlah kebetulan. 22 00:00:55,660 --> 00:00:59,520 Cerita adalah bentuk komunikasi manusia yang paling universal. 23 00:00:59,520 --> 00:01:03,400 Otak kita sebetulnya didesain untuk menerima informasi melalui cerita. 24 00:01:03,400 --> 00:01:07,040 Dan, cerita memang sangat menyenangkan. Mengapa begitu? 25 00:01:07,040 --> 00:01:09,538 Cerita melatih kita untuk memahami berbagai peristiwa 26 00:01:09,563 --> 00:01:11,980 yang nampak acak dalam kehidupan 27 00:01:11,980 --> 00:01:15,160 dengan menempatkan peristiwa-peristiwa tersebut secara berurutan. 28 00:01:15,160 --> 00:01:18,440 Dan, secara kolektif, Anda bisa mulai melihat maksud dan tujuan dari semua itu. 29 00:01:18,440 --> 00:01:20,460 Lalu, apa yang menghubungkan semuanya ini? 30 00:01:20,500 --> 00:01:24,140 Cerita yang bagus selalu punya seorang tokoh yang menginginkan sesuatu. 31 00:01:24,140 --> 00:01:28,300 Melalui tokoh ini, penulis bisa menggali beragam pertanyaan besar dalam hidup, 32 00:01:28,300 --> 00:01:31,645 seperti: "Siapa kita?" atau "Apakah yang terpenting dalam hidup?" 33 00:01:31,670 --> 00:01:34,544 Dan, cerita yang bagus selalu melibatkan semacam konflik; 34 00:01:34,600 --> 00:01:37,760 semacam tantangan untuk diatasi, seperti halnya dalam kehidupan kita. 35 00:01:37,760 --> 00:01:40,720 Dan, hal itu memaksa kita memikirkan tantangan-tantangan kita sendiri, 36 00:01:40,720 --> 00:01:43,460 mengapa ada banyak rasa sakit dan kekecewaan di dunia, 37 00:01:43,460 --> 00:01:45,540 dan apa yang bisa kita perbuat tentang hal itu? 38 00:01:45,560 --> 00:01:48,227 Dan, sebuah cerita biasanya ditutup dengan semacam resolusi 39 00:01:48,252 --> 00:01:50,720 yang memberi kita harapan bagi masing-masing cerita kita. 40 00:01:50,720 --> 00:01:53,039 Karena ini cerita Alkitab, 41 00:01:53,064 --> 00:01:55,400 apakah tokoh-tokohnya menunjukkan bagaimana saya harus hidup? 42 00:01:55,409 --> 00:01:57,651 Bukan itu intinya. 43 00:01:57,676 --> 00:02:00,090 Sebagian besar tokoh dalam Alkitab sangat cacat. 44 00:02:00,090 --> 00:02:01,721 Kita tidak boleh menjadi seperti mereka. 45 00:02:01,746 --> 00:02:04,439 Namun, kita seharusnya melihat diri kita sendiri di dalam mereka 46 00:02:04,440 --> 00:02:06,381 yang kemudian menolong kita melihat kehidupan 47 00:02:06,406 --> 00:02:08,280 dan kegagalan kita dari perpektif yang baru. 48 00:02:08,280 --> 00:02:11,780 Tanpa menyadarinya, cerita-cerita ini akan mulai memengaruhi Anda 49 00:02:11,780 --> 00:02:15,520 dan mengubah cara Anda melihat dunia, orang lain, dan diri Anda sendiri. 50 00:02:15,520 --> 00:02:17,980 Nah, ada berbagai jenis naratif dalam Alkitab. 51 00:02:17,980 --> 00:02:21,105 Ya, ada naratif sejarah, tetapi ada juga perumpamaan naratif, 52 00:02:21,130 --> 00:02:24,056 naratif biografis singkat-- seperti keempat kitab Injil ... 53 00:02:24,081 --> 00:02:25,954 kita akan membahas semuanya ini di video-video selanjutnya. 54 00:02:26,060 --> 00:02:28,276 Baiklah. Berikutnya adalah Puisi, 55 00:02:28,301 --> 00:02:30,720 yang sejujurnya tidak terlalu sering saya baca. 56 00:02:30,720 --> 00:02:32,424 Ya, Anda seperti sebagian besar orang. 57 00:02:32,449 --> 00:02:35,580 Namun, satu dari setiap tiga pasal dalam Alkitab adalah puisi. 58 00:02:35,580 --> 00:02:37,400 Mengapa ada begitu banyak puisi? 59 00:02:37,400 --> 00:02:40,804 Puisi utamanya berbicara melalui bahasa kreatif yang padat, 60 00:02:40,829 --> 00:02:45,000 menghubungkan gambar-gambar guna menolong kita membayangkan dunia secara berbeda. 61 00:02:45,000 --> 00:02:49,340 Puisi menggunakan banyak metafora untuk membangkitkan emosi dan imajinasi Anda. 62 00:02:49,340 --> 00:02:51,042 Banyak bahasa mewah. 63 00:02:51,067 --> 00:02:53,760 Bukankah akan lebih mudah untuk langsung mengatakan apa yang perlu saya ketahui? 64 00:02:53,760 --> 00:02:54,595 Coba pikirkan. 65 00:02:54,620 --> 00:02:57,099 Dalam kehidupan, kita cenderung membentuk pola mental 66 00:02:57,099 --> 00:03:00,014 dan kita berpikir dalam jalur-jalur akrab yang sudah usang 67 00:03:00,039 --> 00:03:02,831 yang sulit sekali untuk keluar dari sana dengan logika atau rasio. 68 00:03:02,856 --> 00:03:05,376 Puisi yang bagus akan memaksa Anda keluar 69 00:03:05,401 --> 00:03:07,800 dari jalur-jalur akrab tersebut menuju ke wilayah baru. 70 00:03:07,825 --> 00:03:08,903 Cerdik sekali. 71 00:03:08,928 --> 00:03:10,929 Ada banyak jenis puisi di dalam Alkitab. 72 00:03:10,954 --> 00:03:13,639 Ada banyak jenis kidung atau mazmur, 73 00:03:13,689 --> 00:03:17,200 ada puisi reflektif dari kitab-kitab hikmat, 74 00:03:17,200 --> 00:03:20,120 dan puisi perlawanan bergairah dari kitab nabi-nabi. 75 00:03:20,120 --> 00:03:23,480 Baiklah, jenis sastra besar terakhir adalah Wacana Prosa, 76 00:03:23,480 --> 00:03:25,800 yang mencakup seperempat dari keseluruhan Alkitab. 77 00:03:25,800 --> 00:03:28,442 Ya, termasuk di dalamnya adalah pidato, surat, atau esai. 78 00:03:28,467 --> 00:03:32,180 Fokusnya adalah membangun sederet ide atau pemikiran 79 00:03:32,199 --> 00:03:37,299 menjadi satu argumen linier yang memerlukan tanggapan logis, seperti: 80 00:03:37,300 --> 00:03:38,888 "Hai! Pernahkah Anda memikirkan hal ini? 81 00:03:38,913 --> 00:03:41,310 Anda juga perlu memikirkan bagaimana ia terkait dengan yang satunya. 82 00:03:41,360 --> 00:03:45,159 Jika Anda melakukannya, Anda akan melihat bahwa inilah hasilnya. 83 00:03:45,159 --> 00:03:48,819 Dari kesimpulan itu, oleh karena itu, Anda harus berhenti melakukan hal lain itu 84 00:03:48,820 --> 00:03:51,000 sehingga hal lain ini yang akan menjadi hasilnya." 85 00:03:51,000 --> 00:03:53,200 Jadi, Anda membujuk saya dengan alasan. 86 00:03:53,200 --> 00:03:57,040 Ya. Wacana memaksa Anda berpikir secara logis dan konsisten, 87 00:03:57,040 --> 00:03:58,920 lalu berbuat sesuatu tentang hal itu. 88 00:03:58,920 --> 00:04:00,860 Wacana Alkitab ditemukan di kumpulan hukum, 89 00:04:00,860 --> 00:04:04,640 di sastra hikmat, dan di surat-surat para rasul. 90 00:04:04,640 --> 00:04:08,500 Baiklah. Jadi, setiap kitab dalam Alkitab punya satu gaya sastra. 91 00:04:08,500 --> 00:04:13,580 Tidak, sebagian besar kitab punya gaya sastra utama, misalnya Naratif. 92 00:04:13,580 --> 00:04:16,343 Namun, dalam Naratif tersebut, Anda akan menemukan 93 00:04:16,368 --> 00:04:18,940 puisi, atau perumpamaan, atau sekumpulan hukum. 94 00:04:18,940 --> 00:04:22,800 Setiap kitab dalam Alkitab adalah kombinasi gaya-gaya sastra yang unik. 95 00:04:22,800 --> 00:04:25,697 Dan, untuk membaca sebuah kitab dengan baik, saya perlu akrab 96 00:04:25,722 --> 00:04:28,180 dengan masing-masing jenis sastra dan bagaimana cara kerjanya. 97 00:04:28,180 --> 00:04:29,920 Benar, supaya Anda tahu apa yang perlu diperhatikan 98 00:04:29,945 --> 00:04:31,684 dan pertanyaan apa saja yang perlu ditanyakan. 99 00:04:31,760 --> 00:04:34,257 Namun, sebelum kita melihat masing-masing jenis sastranya, 100 00:04:34,282 --> 00:04:36,500 ada satu fitur sastra Alkitab yang lebih memersatukan, 101 00:04:36,500 --> 00:04:39,004 yang sangat penting dan sangat keren. 102 00:04:39,029 --> 00:04:41,784 Dan, itulah yang akan kita gali berikutnya. 103 00:04:48,460 --> 00:04:50,650 Halo, semua. Terima kasih telah menonton video The Bible Project ini. 104 00:04:50,800 --> 00:04:52,359 Ini adalah sebagian dari seri yang lebih besar 105 00:04:52,384 --> 00:04:53,880 tentang bagaimana membaca Alkitab. 106 00:04:53,880 --> 00:04:56,797 Anda bisa menemukan video-video tersebut dan semua video kami 107 00:04:56,822 --> 00:04:59,600 secara gratis di thebibleproject.com. 108 00:04:59,600 --> 00:05:03,100 Kami adalah studio animasi urun dana nirlaba, 109 00:05:03,100 --> 00:05:04,829 yang artinya Anda bisa bergabung dengan kami 110 00:05:04,854 --> 00:05:06,643 dan menolong kami membuat lebih banyak video. 111 00:05:06,667 --> 00:05:08,365 Sekali lagi, kunjungi thebibleproject.com. 112 00:05:08,391 --> 00:05:09,386 Dan, satu hal lagi, 113 00:05:09,411 --> 00:05:14,084 video ini didedikasikan dengan penuh kasih kepada mantan guru saya, Ray Lubeck. 114 00:05:14,109 --> 00:05:15,941 Dialah yang pertama kali memperkenalkan saya 115 00:05:15,966 --> 00:05:17,936 kepada semua ide yang kita gali dalam video ini. 116 00:05:17,961 --> 00:05:19,835 Jika Anda ingin mempelajari lebih banyak tentang ide-ide ini, 117 00:05:19,860 --> 00:05:25,659 bacalah "Read the Bible for a Change" oleh Profesor Ray Lubeck. 118 00:05:25,684 --> 00:05:28,550 Kami mengasihimu, Ray. Terima kasih banyak.