Allah Mengasihi Kamu
|
Seluruh Dokumen Pelajaran
|
Selamat datang di keluarga Global University! Anak-anak dari banyak negara sedang belajar pelajaran-pelajaran yang sama, juga orang tua serta kakak perempuan dan laki-laki mereka. Mengapa? Karena mereka semua suka membaca mengenai orang-orang hebat di masa lalu. Dan karena adalah sangat menyenangkan melihat gambar-gambar dan mengikuti tugas yang telah dirancang di setiap pelajaran.
Kebanyakan kamu akan menyukai pelajaran-pelajaran ini karena apa yang kamu akan belajar mengenai Allah. Allah mengasihi setiap orang yang akan kamu bacakan hidupnya. Ia telah melakukan banyak perkara ajaib lainnya. Kamu akan melihat bagaimana Allah mengasihi kamu juga dan melakukan perkara-perkara ajaib bagimu.
Lihat/Unduh Seluruh Dokumen
|
Pelajaran 1: Allah Mengenal Kamu dan Mengasihi Kamu
|
Pelajari hal ini dalam Alkitab: Allah memiliki sebuah buku yang disebut Alkitab. Allah memberitahukan kepadamu kebenaran mengenai diri-Nya dalam Alkitab. Allah selalu melakukannya dan Ia akan terus melakukannya. Allah dapat melakukan apa saja. Ia membuat dunia ini. Allah ada dimana-mana dan mengetahui segala sesuatu. Allah-lah yang menciptakan kamu. Ia mengenal dan mengasihimu. Ketika kamu mengenal Dia, kamu akan mengasihi Dia. |
|
Pelajaran 2: Allah Menciptakan Dunia yang Kamu Tinggal
|
Pelajari ini mengenai Allah: Allah dapat melakukan apa yang tidak seorangpun bisa lakukan. Allah dapat menciptakan, membuat sesuatu dari ketiadaan. Allah membuat dunia ini dalam enam hari. Allah membuat dunia yang baik bagi kamu untuk hidup di dalamnya. Allah menggunakan enam hari untuk bekerja dan satu hari untuk beristirahat. Allah mengatakan kepadamu dalam kitab Kejadian bagaimana Ia menciptakan dunia ini. Kejadian adalah bagian pertama dari buku Allah itu, Alkitab. |
|
Pelajaran 3: Allah Menciptakan Kamu
|
Pelajari ini mengenai Allah: Allah membuat manusia yang pertama pria dan wanita sesuai dengan gambar diri-Nya. Allah menginginkan mereka untuk menjadi anak-anak-Nya. Allah mengasihi anak-anak-Nya dan memelihara mereka. Allah-lah yang menciptakan kamu juga dan meninginkanmu menjadi anak-Nya. Kamu akan senang melakukan apa yang Allah inginkan. |
|
Pelajaran 4: Allah Akan Menolong Kamu Menjadi Baik
|
Pelajari ini mengenai Allah: Allah mengajarkan anak-anak-Nya untuk melakukan apa yang benar. Musuh Allah mencoba untuk membuat orang berdosa. Dosa memisahkan Adam dan Hawa dari Allah. Allah masih mengasihi mereka yang melakukan kesalahan. Allah mengatakan kepadamu apa yang harus dilakukan dalam Alkitab. |
|
Pelajaran 5: Allah Peduli Bagaimana Kamu Memperlakukan Orang Lain
|
Pelajari ini mengenai Allah: Allah menolong orang tua untuk memelihara anak-anak-Nya. Allah mengetahui apa yang kamu rasakan terhadap orang lain. Allah menghukum orang-orang yang berlaku tidak benar kepada orang lain. Allah mau kamu menjadi orang yang baik kepada orang lain. |
|
Pelajaran 6: Allah Akan Membawamu Ke Surga
|
Pelajari ini mengenai Allah: Allah mengangkat Henok ke surge tanpa kematian. Allah memliki rumah yang indah bagimu di Surga. Berjalanlah dengan Allah. Ia akan membawamu ke Surga |
|
Pelajaran 7: Allah Akan Menyelamatkan Kamu
|
Pelajari ini mengenai Allah: Allah akan membuang segala sesuatu yang buruk. Allah mau menyelamatkan semua orang. Allah mengasihi semua yang taat kepada-Nya. Allah akan menyelamatkanmu. |
|
Pelajaran 8: Allah Akan Memelihara Kamu
|
Pelajari ini mengenai Allah: Allah memelihara orang-orang yang mengasihi Dia. Allah senang ketika kita mengatakan, “Terima kasih.” Kita memberikan persembahan kepada Allah ketika mengatakan “Terima kasih.” |
|
Pelajaran 9: Allah Mendengan Doamu
|
Pelajari ini mengenai Allah: Tuhan adalah nama lain bagi Allah. Beberapa orang membuat allah-allah mereka sendiri. Tuhan adalah satu-satunya Allah yang benar. Allah menginginkan kamu untuk berdoa kepada-Nya. |
|
Pelajaran 10: Allah Akan Memimpin Kamu
|
Pelajari ini mengenai Allah: Allah memanggil Abram untuk mengikuti Dia. Allah memimpin dan memberkati orang-orang yang mengikuti Dia. Allah memimpin kamu dengan bukunya – Alkitab |
|
Pelajaran 11: Allah mengirimkan Anak Domba-Nya Untuk Menelamatkan Kamu
|
Pelajari ini mengenai Allah: Allah mengirimkan anak domba untuk menyelamatkan Isak. Allah mengirimkan Anak Domba-Nya untuk menyelamatkan kamu juga. Kamu harus menerima Anak Domba Allah itu untuk diselamatkan |
|
Pelajaran 12: Allah Akan Mengampuni dan Menolong Kamu
|
Pelajari ini mengenai Allah: Berkat Allah jauh lebih berharga dari makanan. Allah mengampuni dan memberkati Yakub. Allah membuka jalan bagimu untuk pergi ke surge. Allah akan menolong kamu yang mau mengatakan “Maafkan saya Tuhan”. |
|
Pelajaran 13: Allah akan Menyertai Kamu
|
Pelajari ini mengenai Allah: Beberapa orang akan coba untuk menyakiti orang-orang yang mengasihi Allah. Allah akan menyertai kamu dimanapun kamu berada. Allah akan bekerja dalam segala sesuatu untuk kebaikanmu. Allah akan menolong kamu mengampuni orang-orang yang menyakiti kamu. |
|
Pelajaran 14: Kamu Bisa Jadi Lebih Baik
|
Pelajari ini mengenai Allah: Alkitab akan menolong kamu untuk mengenal Allah dengan lebih baik. Yesus akan menolong kamu untuk mengenal Allah dengan lebih baik. Roh Allah akan menolong kamu untuk mengenal Dia dengan lebih baik. Kamu akan mengenal Allah dengan lebih baik di surga. |
|
Laporan Pelajar
|